Bocah-bocah bermain di kali
Menambang pasir
Menggali bumi
Memisah air
Berlarian telanjang kaki
Menyentuh batu menyeberang kali
Sambil berteriak memanggil
Melempar kerikil
“Hoooi”
Suaranya menggema menyentuh batu
Menyapa daun
Menabrak sepi memantul kembali
Sementara di seberang perempuan mencuci
Meremas baju
Menumbukkan getir pada batu kali
Dilaluinya hari dengan laku yang sama
Bukankah hidup mengulang yang pernah ada
Dengan kemasan yang berbeda
Jogja 2007
=EVI IDAWATI=
Tidak ada komentar:
Posting Komentar