- sejak ayahnya
ditemukan telungkup di atas tubuhnya,
ia tak pernah lagi dapat bicara -
gadis bisu berbaju biru, bibirmu ungu
nasibmu haru.
kita bertemu tak sengaja di sebuah
pagi pemotongan kurban yang gerah.
aku mengisahkan padamu
tentang ibrahim, bapak agung dari
ur. "tuhan pernah nyaris membuatnya jadi
pembunuh anak sendiri."
kau menatapku miris,
matamu membendung begitu banyak tangis.
kisah panjang kemuliaan
kaummu menjadikan kau sesembahan,
juga bencana dari pualam tubuhmu saat dijadikan
jadi altar persembahan.
celakalah lelaki karena menyatu cinta
dan birahinya, ia penyembah juga pemangsa.
begitu pula aku yang terus terkenang
pada matamu: seperti telaga yang menimang
wajah bulan di malam-malam purnama.
gadis bisu berbaju biru, bibirmu ungu
nasibmu haru
daging kurban di tanganmu, untuk siapa?
2003
=ASLAN ABIDIN=
- ur, konon negeri muasal ibrahim, sekarang masuk wilayah irak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar