Kupungut jejak rindu disudut bayang
Terlihat kusam, menyembul dari lambung kenangan
Yang mengerang disela bungkahan sepi
Merapat ke langit, menyempit hingga keujung hampa
Gumpalan hitam yang tercecer dari raut keakuan
Ketika riuh ditinggalkan oleh hentakan takdir
Kutidurkan kecompangan hasrat yang terbit dari luka
Goresan hitam yang tersisa dari ampas kenanganmu
Yang membuat puisi puisi ku lumpuh dan kian usang
Sebaris coretan yang tak tereja oleh rahim jiwa
Dan memenjarakan rasaku dalam kesepian yang mendekam
Kutinggalkan tujuh kuntum sisa keindahan bayang
Dalam sebaris asa yang kutambatkan dilegam bayangan
Dan kusuarakan kembali bincang aksara cinta dalam bahasa lain
Agar berbuih kembali cahaya bulan pengiring kidung syairku
=MERPATI=
Tidak ada komentar:
Posting Komentar