Ketika angin resah
Dan tiba tiba teka teki dirimu tersibak
Mengapa rasa ini menjadi asing ?
Tiada terbangkit gemuruh yang pernah ada
Mengelam bersama seribu lara silam
Yang terurai dari sisi perjalanan hitam cinta
Kini kita terperangkap
Terkatung dalam lembaran cerita tak berujung
Menggenggam separuh rasa di haluan asmara
Mengering dalam kerontang pasir membentang
Denyut mimpi kian mengeras
Menguap terbakar terik menghadang
Katakanlah
Tentang butiran angan tersisa
Tentang sebaris hasrat meronta
Yang tengah kita buang kebalik kabut luka
Tunjukanlah padaku
Arah mata angin yang hendak kita jamah
Agar mata kaki ku ini mampu mengarak
Jalan pulang kita
=MERPATI=
Tidak ada komentar:
Posting Komentar