Cintaku dihadapkan pada seribu muka
Pada mata, pada jemari
Ikal rambut, gelombang laut
Hati resah, jiwa gelisah
Warna gelap. Wanita
Dan lelaki tentu saja
Gairahnya terbang
Menyanyi di antara hati sunyi
Lelah perlu istirah
Cintaku pemberontak
Cintaku bau wiski
Cintaku banjir besar
Cintaku petaka:
Ingin merangkulmu!
(Koyak dan bunuhlah aku
Kasih aku waktu
Jadi satu sama kamu)
Apa wajah cinta
Wajahnya tikaman bola mata
Wajahnya sentuhan
Wajahnya pengakuan
Wajahnya ketidak-tahuan
Wajahnya tak terekam
Bermacam-macam
Bandung, 1983
=ARAHMAIANI=
Tidak ada komentar:
Posting Komentar