Selasa, 16 Februari 2016

SYAIR DUKA karya : Merpati

 

Angin menggumpal resah

Mencatatkan duka pada lembar daun kering

Sekawanan sajakmu mulai menggeliat liar

Mencari seberkas makna perjalanan tertinggal

Yang mengendap diantara ruang waktu sepi

Yang tersimpan dilorong lorong remang kerinduan

 

Seribu aksaramu kian tertatih

Merintih diantara jejak jejak luka mengering

Sajak sajakmu mulai rapuh melintasi gigir malam

Mengunyah duka dalam alunan gelombang sepi

Tiada makna menangkap gairah rembulan

Tiada pernik menghias bait bait mimpi

Semati wajah malam yang mengerang bisu

Mengendap beku diantara irama getir kedukaan abadi

 

 

 

=MERPATI=

2 komentar:

  1. kunjungan perdana gan tamvan..

    BalasHapus
  2. PERJALANAN SANG MERPATI PUTIH19 Februari 2016 pukul 07.46

    makasih kunjungannya gan

    BalasHapus